Sekda Sukabumi dan Kadis PU Lakukan Survei Lapangan Infrastruktur Jalan dan Drainase Palabuhanratu

0
4

berantasonline.com (Sukabumi)

Pemerintah Kabupaten Sukabumi terus memperkuat komitmennya dalam meningkatkan kualitas infrastruktur daerah. Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman, bersama Kepala Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kabupaten Sukabumi, Uus Firdaus, melakukan survei lapangan terkait kondisi jalan dan drainase di sejumlah titik strategis wilayah Palabuhanratu, Senin (12/01/2026).

Survei lapangan tersebut dilakukan untuk meninjau langsung kondisi infrastruktur yang mengalami kerusakan sekaligus mengidentifikasi kebutuhan penanganan yang tepat. Fokus utama diarahkan pada kawasan dengan tingkat aktivitas masyarakat yang tinggi, sehingga perbaikan dapat memberikan dampak langsung terhadap kelancaran mobilitas dan pelayanan publik.

Beberapa lokasi yang menjadi perhatian dalam survei tersebut di antaranya Ruas Jalan Jajaway di depan RSUD Palabuhanratu serta area sekitar Lapang Cangehgar. Di lokasi-lokasi tersebut, kondisi permukaan jalan dan sistem drainase dinilai perlu segera dibenahi guna meningkatkan kenyamanan pengguna jalan serta meminimalkan potensi genangan air, terutama saat musim hujan.

Sekda Ade Suryaman menyampaikan bahwa survei lapangan merupakan langkah penting dalam proses perencanaan pembangunan infrastruktur daerah. Dengan melihat kondisi secara langsung, pemerintah daerah dapat memastikan bahwa program perbaikan yang direncanakan benar-benar sesuai dengan kebutuhan di lapangan.

“Perbaikan jalan dan drainase menjadi hal yang sangat penting, khususnya di kawasan dengan aktivitas pelayanan publik seperti rumah sakit. Ini menyangkut kenyamanan, keselamatan, dan kelancaran mobilitas masyarakat,” ujarnya.

Dalam kegiatan tersebut, Sekda Ade turut didampingi Asisten Daerah Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Kepala Dinas PU, Direktur RSUD Palabuhanratu, serta Camat Palabuhanratu. Pemerintah Kabupaten Sukabumi berharap sinergi lintas sektor ini dapat mempercepat perencanaan dan pelaksanaan perbaikan infrastruktur, sehingga kualitas jalan dan drainase di Palabuhanratu semakin baik dan berkelanjutan.

(Alex)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini